Adapun 71 pejabat yang dilantik tersebut terdiri dari tiga pejabat eselon II, 17 pejabat eselon III, 38 pejabat eselon IV, dan 13 pejabat ketua sub kelompok. Tersebar di sejumlah instansi, yaitu Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Dinas Kesehatan, Badan Pendapatan Daerah, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Pendidikan, Inspektorat, Badan Pengelola Keuangan Daerah, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, dan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi DKI Jakarta.
ASN eselon II yang dilantik yakni Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Provinsi DKI Jakarta, Kelik Indriyanto ; Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Cengkareng, Dyah Eko Judihartanti dan Wakil Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia Tatri Lestari Handayani.
Pilihan Editor: Silang Pendapat Antara Anies Baswedan dan Heru Budi gegara Hal Ini