Selain itu, Heroe bersaing dengan mantan Kepala BKKBN (Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional) Hasto Wardoyo yang berpasangan dengan Wawan Hermawan, seorang pengusaha.
Sebelum mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta, pasangan Heroe-Supena dideklarasikan di bekas kantor Wali Kota yang kini jadi Gedung Poenokawan. Setelah deklarasi, mereka langsung menuju ke KPU dengan naik becak listrik.
“Gedung Poenokawan yang berada di Jalan KH Ahmad Dahlan merupakan balai kota lama atau Kantor Wali Kota Yogyakarta yang pertama kali,” kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD PAN Kota Yogyakarta Mohammad Sofyan, Kamis, 29 Agustus 2024.
Deklarasi ini melibatkan para partai pengusung dan pendukung serta relawan masyarakat yang ada di Kota Yogyakarta. Partai pengusung dan pendukung pasangan Heroe-Supena adalah PAN, Partai NasDem, Partai Demokrat dan Partai Gelora yang tergabung dalam Koalisi Bersama Rakyat Yogya.
Mohammad Sofyan mengatakan pasangan Heroe-Supena menjadi semangat baru dalam membangun Kota Yogyakarta ke depan. Calon wali kota dan wakil wali kota tersebut menegaskan komitmennya dalam membangun kota tanpa meninggalkan akar sejarah dan ada pelepasan burung merpati sebelum berangkat ke KPU
“Kita tahu filosofi Merpati kan tidak pernah ingkar janji, sementara becak menjadi simbol bahwa kita ingin mewujudkan kota yang nyaman huni, dengan emisi rendah dan salah satu komitmen kedepan untuk menjadikan moda transportasi yakni becak listrik,” kata Sofyan.