“Kegiatan Internal di Istana Yogyakarta,” kata Plt Deputi Protokol dan Pers Media Yusuf Permana melalui pesan singkat pada Jumat, 24 Mei 2024.
PDIP menggelar Rakernas V selama tiga hari di kawasan Ancol, Jakarta Utara, mulai hari ini, Jumat, 24 Mei 2024. Partai banteng melakukan persiapan pilkada serentak hingga konsolidasi untuk menentukan sikap politik nasional menjelang pergantian kekuasaan pada Oktober.
Jokowi tidak diundang dalam Rakernas yang mengambil tema ‘Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang’ ini. Belakangan PDIP juga tidak menganggap Presiden sebagai kader imbas dukungan terhadap Prabowo di Pilpres 2024.
Dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu 22 Mei 2024, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengklaim tidak akan ada refleksi khusus atas ketidakhadiran Jokowi. Sebab, kata dia, kekuatan seluruh anggota partai itu menyatu hingga akar rumput.
“Tentang yang diundang adalah mereka-mereka yang memiliki spirit di dalam menegakkan demokrasi hukum, menegakkan negara hukum, menegakkan demokrasi yang berkedaulatan rakyat,” kata Hasto.